Rapat Awal tahun Tim SPBE Dishut Sulbar

Rapat Awal tahun Tim SPBE Dishut Sulbar

Tim SPBE Dinas Kehutanan (Dishut) Sulawesi Barat melakukan rapat awal tahun. Rapat ini dipimpin langsung oleh A. Aco Takdir, S.Sos., M.Pd. (Kepala Dinas Kehutanan), bertempat diruang rapat dinas Kehutanan prov. Sulawesi barat (24/1/2023).
“Tim ini harus menjalin kerjasama yang harmonis, terintegrasi dan disiplin. Dan target tahun ini nilai SPBE Dinas Kehutanan memuaskan. Sehingga diharapkan kepada Tim SPBE bekerja keras untuk mendapatkan nilai tersebut.” Ujar Kepala Dinas Kehutanan.
Tim SPBE Dishut Sulbar diketuai oleh Sekretaris Dinas Kehutanan Suharnani Kahir, S.Hut., MP. Dan memiliki anggota Aswin Taslim, S.Hut,. M.IL., Nuzul Wahyu, Lepinus, S.Kom., Sitti Nahla, S. Hut., Kevin Gerald Malia, S.Hut. dan Ardian Halis, S.Hut.
Senada dengan Kepala Dinas Kehutanan, ketua tim SPBE menyampaikan “Setiap kegiatan nantinya dari bidang dan sekretariat harus didokumentasikan dengan baik dan dipublikasikan pada website dan sosial media Dishut Sulbar. Perlu dilakukan pembaharuan tampilan pada website dan sosial media Dinas Kehutanan. Dan pada website juga baiknya melakukan publikasi kegiatan KPH dan Promosi hasil hutan milik kelompok tani hutan” Ujarnya.
Rapat ini berlangsung dihadiri oleh semua Tim SPBE Dishut Sulbar. Diskusi berlangsung dengan serius tetapi suasana kekeluargaan dan santai. Sehingga dapat merumuskan rencana dan strategi kedepannya untuk mencapai nilai memuaskan pada akhir tahun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *